Home » , » Cara Memotong Video dengan Free Video Dub

Cara Memotong Video dengan Free Video Dub

Memotong video tak jarang dianggap pekerjaan rumit, terutama kalau kita pakai software olah video profesional semacam adobe premier. Tapi kini kita tak perlu berumit-rumit ria. Dengan Free Video Dub, memotong video menjadi sangat mudah dan singkat, tak lebih dari 3 kali klik.

Kelebihan Software ini, disamping kemudahan dan kesimpelannya, adalah kualitas video yang dihasilkannya tetap terjaga, tidak berubah dari aslinya, kecuali kita sendiri yang menginginkan dan mensetting perubahannya.

BAGAIMANA CARANYA?
editing with video dub

  1. Download softwarenya di sini, lalu install seperti biasa.
  2. Jalankan Free Video Dub yang telah diinstall (dari sortcut desktop atau start menu)
  3. Klik Tombol Input File, lalu cari File Video yang ingin dipotong. Kolom Output File, dimana hasil potongan akan disimpan (di folder yang sama), akan otomatis terisi. Jika ingin mengubahnya, klik saja tombol output File
  4. Mainkan video dengan tombol Play, jika sudah menemukan titik awal potongan, hentikan video dengan tombol Stop
  5. Klik Tombol Trim Left untuk menandai titik awal potongan
  6. Untuk menandai titik akhir potongan, ikuti langkah 4 dan 5, lalu klik tombol Trim Right.
  7. Kita juga dapat menandai titik awal dan akhir potongan dengan menggeser slider yang terletak di atas tombol-tombol (Play, Stop dll), lalu klik Trim Left dan Trim Right.
  8. Jika ingin merubah titik awal dan akhir potongan, ulangi saja langkah 4-7 di atas
  9. Jika sudah mantap, klik Save Video
  10. Selesai
Semoga bermanfaat :)


0 komentar:

Post a Comment

Jika ada masukan, saran, kritik, atau ada yang mau ditanyakan mengenai artikel/blog ini silahkan berkomentar.

Berkomnetarlah dengan baik dan sopan :)

-->